Mengapa saya memilih Barack Obama dan Cut Nyak Dien menjadi tokoh terfavorit saja :
Barack Obama : Bagi saya Barack Obama adalah seorang tokoh yang patut kita teladani karena kecerdasannya yang luar biasa akhirnya Barack Obama mampu berkancah di dunia perpolitikan dan juga Barack adalah seorang yang mempunyai jiwa sosial yang tinggi dan sangat peduli terhadap kehidupan disekitarnya. Maka dari itu kita bisa mengambil nilai-nilai yang melekat pada diri Barack obama yaitu kita harus lebih giat untuk belajar lagi agar kita bisa mewujudkan impian kita dimasa depan dan juga kita harus selalu memperhatikan kehidupan sosial dilingkungan kita agar kehidupan selalu harmonis, tenteram dan lebih bermakna.
Cut Nyak Dien : Bagi saya Cut Nyak Dien adalah seorang tokoh yang patut kita teladani juga walaupun dia seorang wanita, karena ketangguhan dan kegigihannya dalam melawan kaum imperialis yang tidak kenal kompromi dan keputus-asaan membuat banyak orang segan terhadap beliau. Cut Nyak Dien juga terkenal berhati baja tapi walaupun begitu wanita ini mempunyai agama yang kuat dan dalam urusan keluarga juga dia perioritaskan hal ini terbukti kuat adanya karena Cut Nyak Dien selalu belajar bagaimana cara-cara menghadapi seorang suami, belajar memasak, dan juga belajar segala sesuatu yang menyangkut kehidupan sehari-hari seperti wanita pada umumnya. Maka dari itu kita bisa mengambil nilai-nilai yang melekat pada diri Cut Nyak Dien terutama bagi wanita, walaupun wanita itu ibarat makluk yang lebih lemah dibanding dengan laki-laki tetapi kalau kita bisa melihat hikmah yang terkandung pada diri Cut Nyak Dien maka pada dasarnya wanita ataupun laki-laki itu mempunyai kelebihan yang hampir setara dan para wanita juga bisa melakukan apa yang bisa dilakukan oleh kaum laki-laki selain diluar tanggungjawabnya sebagai seorang ibu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar